KUNJUNGAN KERJASAMA FAKULTAS ILMU TARBIYAH & KEGURUAN (FITK) UIN SUNAN KALIJAGA KE LIPIA JAKARTA
Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Sunan Kalijaga Prof. Dr. Sri Sumarni, M.Pd, ketua program studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) S3 Dr. R. Umi Baroroh, Dr. Tulus Musthafa, Lc.M.A dan Kepala bagian Tata Usaha FITK Ratna Eryani, S.Ag pada hari Senin, 3 Oktober 2022 melakukan kunjungan kerjasama dengan Lembaga Ilmu Pengetahuan Islam dan Arab (LIPIA) Jakarta. Ia merupakan lembaga pendidikan yang mengajarkan ilmu tentang agama Islam dan bahasa Arab yang berada di bawah naunganUniversitas Islam Imam Muhammad bin SaudRiyadh. Kampus LIPIA ini berlokasi diJakarta Selatandidirikan pada tahun 1400 H/1980 M. Saat ini LIPIA Jakarta berlokasi di Jalan Buncit Raya No. 5A,Ragunan,Jakarta Selatan.
Kunjungan ini bertujuan untuk menindaklanjuti dan memperbaharui MoU yang telah dilaksanakan antara Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga dengan Universitas Islam Imam Muhammad bin SauddiRiyadh,Arab Saudi terkait pendirian pusat pelatihan peningkatan kompetensi guru bahasa Arab yang ditempatkan di UIN Sunan Kalijga Yogyakarta. MoU ini ditandatangani oleh kedua rektor universitas. Rektor UIN Sunan Kalijaga yang menandatangani MoU tersebut adalah Prof. Dr. Yudian Wahyudi dan rektor Universitas Imam Muhammad bin Saud Riyad Dr. Abdullah bin `Ainuddin dan memperbaharuinya. Karena MoU tersebut telah habis masa berlakunya dan ditambah kebutuhan akan penguatan bahasa Arab bagi mahasiswa dan dosen di prodi pendidikan bahasa Arab, kebutuhan akan referensi-referensi berbahasa Arab, kebutuhan akan peningkatan kualitas guru bahasa Arab yang mengikuti program pendidikan profesi guru, kebutuhan field studi mahasiswa program magister PBA untuk praktek mengajar bahasa Arab di PT berbahasa Arab, dan sandwich program doktor PBA.
Rombongan disambut dengan hangat oleh segenap pimpinan LIPIA Indonesia; Dr. Bandar bin Sa`id al ilm (direktur LIPIA), Dr. Abdullah bin Fayiz al Qarniy (Wakil Direktur LIPIA), Dr. Fahd bin`Ayid al Syamariy (kedua bidang Hukum dan administrasi) dan Dr. Turkiy bin `Iwadh al `Arabi (Ketuaprodi bahasa Arab) di ruang utama LIPIA. Penyambutan tamu dimulai sejak masuknya mobil di area kampus oleh satpam dengan ramah,setelah turun dari mobil langsung disambut petugas untuk diantar ke ruang utama pimpinan di lantai 4 kampus dengan menggunakan lift. Lift khusus untuk putri dan list khusus untuk putra.
Setelah ramah tamah dan perkenalan, Dekan FITK menyampaikan tujuan kunjungan. Direktur LIPIA Dr. Bandar bin sa`id al `ilm menyambut dengan baik dan menyampaikan bahwa UIN Sunan Kalijaga itu sudah di hati LIPIA, tetapi membutuhkan waktu karena kerjasama ini berlapis. Dimulai dari kerjasama antar kedua negara yaitu negera Arab Saudi dan negera Indonesia dan ini merupakan kerjasama diplomatik antar kementerian Luar Negeri, kemudian kerjasama kedua universitas yaitu Universitas Islam Imam Muhammad bin SauddiRiyadh,Arab Saudi dan universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, kemudian antara fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) dengan Lembaga Ilmu Pengetahuan Islam dan Arab (LIPIA). Namun demikian biiznillah Dr. Fahd sudah mengkomunikasikan hal ini dengan pimpinan universitas Islam Imam Muhammad bin Saud di Riyad, dan kami di cabang LIPIA Indonesia biiznillah terkait sandwich progam dalam waktu dekat dapat kami tindak lanjuti in syaa Allah. LIPIA menyamput dengan tangan terbuka kepada mahasiswa PBAyang akan menggunakan perpustakaan. Di mana perpustakaan LIPIA merupakan perpustakaan terbesar di Indonesia yang seluruh bukunya berbahasa Arab dan lengkap di bidang syariah, bahasa Arab, pendidikan, Islam dan lain-lain. Dr. Fahd yang telah berkoordinasi dengan Dr. R. Umi Baroroh menyampaikan bahwa ada dua hal yang dibisa dilakukan untuk kerjasama ini, pertama dalam jangka waktu yang lama, dan dalam jangka waktu dekat. Terkait sandwich program ini bagian dari hal yang dalam jangka waktu dekat akan segera ditindak lanjuti dan ini juga mendapat ijin dari kampus pusat di Riyad. In syaa Alllah dalam waktu antara 3-7 hari lagi semoga sudah dapat informasi perkembangannya dari kampus pusat. Di antara kegiatan ayang akan dilakukan mahasiswa sandwich program adalah mengikuti perkuliahan secara aktif di LIPIA, kunjungan perpustakaan untuk memperluas referensi dalam penulisan artikel, penulisan artikel berhabahasa Arab di bawah bimbingan dosen Arab asli sehingga akan mendapat asahan berbahasa Arab tulis secara baik dan begitu juga berbahasa Arab secara lisan.
Kunjungan diakhiri dengan berkunjung di perpustakaan LIPIA dengan didampingi Dr. Fahd bin`Ayid al Syamariy (kedua bidang Hukum dan administrasi) dan Dr. Turkiy bin `Iwadh al `Arabi (Ketuaprodi bahasa Arab).